Warung Bebas

Kamis, 09 September 2010

Memberi Gambar Pada Klik Kanan Mouse



Ternyata windows masih mempunyai banyak rahasia yang belum kita ketahui. Kita bisa menambah gambar pada saat kita klik kanan mouse.Jadi kita bisa memberi identitas pada komputer kita.Anda bisa dengan bebas mengganti gambar dengan gambar favorit kesukaan anda. Yang perlu anda lakukan hanya meregister sebuah file dll yang bisa anda download disini. Jika anda sudah bosan, tinggal unregister saja. Maka gambar akan hilang dengan sendirinya.

Oke...langsung saja kita praktekkan. Download terlebih dahulu file gambar.dll DISINI
Jika sudah selesai mendownload ekstrak file tersebut ke drive C atau terserah anda. Selanjutnya buka menu Command Prompt anda, lalu ketikkan regsvr32[spasi]direktori gambar.dll Anda. Contoh : jika anda mengesktrak file tersebut di drive C maka ketikkan regsvr32 c:\gambar.dll

Lalu silakan di cek dengan mengklik kanan pada mouse anda. Jika langkah anda sudah benar maka gambar akan muncul pada saat anda mengklik kanan mouse. Jika anda ingin menghapus gambar tadi karena sudah bosan ketikkan aja perintah berikut pada Command Prompt regsvr32 c:\gambar.dll /u

Nah..jika nda tidak suka dengan gambar dalam file gambar.dll tersebut, anda bisa mengubah sendiri dengan menggunakan tool Reshacker. Tool ini sudah saya sediakan dalam file download diatas.

Langkah-langkahnya :
Buka tool Reshacker. Lalu buka file gambar.dll tadi dengan cara klik menu File > Open


Anda bisa melihat gambar yang ada dengan membuka pada Bitmap > 202 > 1033. Gambar inilah yang nantinya akan anda ubah.
Selanjutnya tinggal anda pilih menu Action > Replace Bitmap.Nah...lalu masukkan gambar anda dengan ekstensi .bmp dengan mengklik tombol Open file with new bitmap


Jika anda sudah merasa cocok selanjutnya tinggal tekan tombol Replace. Lalu simpanlah dengan nama gambar.dll. Nah...tinggal anda register seperti awal tutorial ini



0 komentar em “Memberi Gambar Pada Klik Kanan Mouse”

Posting Komentar