Warung Bebas

Sabtu, 13 November 2010

Bug Pada Modem SmartFren AC2726i


Mungkin bagi anda yang pernah memakai Modem USB Smart, pernah merasakan hal ini. Hal ini saya rasakan saat memakai USM Modem Smart AC2726i. Saat ini saya masih memakai fasilitas gratis dari Smart. Karena saya membeli Paket yang gratis 3 bulan. Ada hal yang menjengkelkan saat memakai modem Smart ini. Saat untuk mendownload, normal - normal aja. Tapi saat untuk mengupload sebuah file, sering terjadi kekacauan.


Seringkali file yang saya upload corrupt. Apalagi saat mengedit isi blog ini. Saat mengubah kode html dan menyimpannya, sering terjadi error. Kode html tidak bisa disimpan. Apalagi buat upload gambar yang ada di blog. Gambar seringkali cacat. Nah ....jika anda pernah mendownload salah satu program di blog ini, setelah selesai anda download, file tersebut selalu corrupt. Itu salah satu hal yang terjadi pada modem Smart. Masih banyak hal - hal lain yang terjadi saat proses upload. Dalam 5 kali percobaan upload file, hanya 1 saja yang mungkin berhasil. Entah ada apa dengan modem Smart terbaru ini. Mungkin bagi anda yang tidak pernah mengupload file tidak akan merasakannya. Padahal saat dulu memakai modem Smart yang model lama tidak terjadi masalah.

Saya sudah mencoba berbagai seting,termasuk memakai proxy luar yang cepat. Tetapi tetap aja corrupt file atau gambar cacat terjadi. Hal ini saya bandingkan dengan Modem AHA. Saat memakai AHA semua berjalan lancar. Meskipun pada saat koneksi lelet, tapi file terupload dengan sempurna. Heemmm...suatu hal yang aneh
Apakah anda juga merasakannya..?

0 komentar em “Bug Pada Modem SmartFren AC2726i”

Posting Komentar